Buka Toko Kaos Online di Instagram, Ini 5 Tips yang Perlu Kamu Ketahui

February 27, 2020

Instagram merupakan satu dari sekian banyak platform media sosial yang paling sering digunakan di Indonesia bahkan luar negeri. Banyaknya orang yang mengakses instagram, membuat platform ini tidak hanya dimanfaatkan untuk menampilkan foto dan video saja, melainkan juga untuk dijadikan media bisnis, yaitu toko online.

Alternatif berbisnis di instagram dinilai bisa memberikan keuntungan. Telah banyak para pelaku usaha yang membuka toko online untuk menjual aneka barang mulai dari make up, tas, sepatu, jeans, hijab, snacks hingga kaos di media instagram. Kaos sendiri merupakan barang yang peminatnya sangat luas mulai dari laki-laki, perempuan, tua, dan muda. Nah, buat kamu yang ingin sukses membuka toko kaos online di instagram, ikuti tips berikut ini ya!

Tips Buka Toko Kaos Online di Instagram

Membuka toko online untuk berjualan kaos di instagram tak sulit asal mengetahui tips yang tepat. Skreen and Sound sebagai konveksi Bandung terpercaya akan membagikan 5 tipsnya, yaitu sebagai berikut :

1. Menampilkan Gambar yang Eyecatchy

Tampilan gambar dan feed yang menarik di instagram merupakan salah satu pemicu banyaknya pengunjung dan followers kamu. Pastikan kamu mengunggah gambar kaos dengan angle yang bagus. Tema dan konsep pun juga perlu diperhatikan agar lebih eyecatchy. Tidak perlu menggunakan kamera mahal. Asalkan foto jelas dan tidak pecah, maka kaos akan terlihat real.

2. Biografi Jelas, Singkat, dan Informatif

Bio atau biografi merupakan keterangan yang ada tepat di bawah foto profil instagram. Isilah keterangan mengenai toko online kamu dengan jelas. Hal penting yang perlu dicantumkan di biografi ialah nama toko, alamat toko, website, dan contact person yang bisa dihubungi. Cantumkan pula info menarik yang dapat menarik perhatian, tapi tetap harus bersifat informatif.

3. Penggunaan Hashtag Sesuai dengan Produk

Hashtag merupakan hal penting yang perlu digunakan untuk postingan di instagram, apalagi buat para pelaku usaha online shop. Dengan adanya hashtag, maka pengguna instagram akan lebih mudah menemukan produk yang sedang dicari. Sebenarnya hashtag tidak perlu dibuat dalam jumlah banyak, yang penting mendeskripsikan produk secara singkat, jelas dan tidak ngawur, sehingga lebih mudah menggiring pengguna menemukan kebutuhan mereka di pencarian.

4. Menggunakan Fitur Promo

Perkembangan teknologi masa kini membuat instagram memiliki sejumlah fitur terbaru. Salah satunya fitur promosi untuk setiap foto yang diposting. Hal ini tentu saja ini merupakan keuntungan sendiri bagi kamu para pelaku bisnis kaos online di instagram. Dengan memanfaatkan fitur promosi, gambar kaos yang kamu posting bisa dijangkau lebih luas dan dapat dengan mudah dikenal oleh masyarakat luas. Bukan hanya itu saja, pengguna yang dapat melihat postingan kamu juga bisa tersegmentasi sesuai pasar. Tapi, fitur menarik ini tidak gratis lho. Kamu harus membayar minimal Rp. 50.000 untuk bisa menggunakannya. Semakin luas dan tersegmentasi, harganya juga semakin tinggi. Tapi itu tidak menjadi masalah karena manfaat yang kamu dapatkan juga banyak.

5. Endorse Artis atau Selebgram

Para pengguna instagram pasti sudah tidak asing lagi dengan istilah endorse. Kamu bisa mempromosikan kaos kamu melalui selebgram atau artis yang memiliki jumlah pengikut sangat banyak. Dalam memilih, pastikan pula ia dan pengikutnya cocok dengan produk kaos kamu. Dengan demikian, pengenalan kaos akan jatuh pada segmen pasar yang tepat.

Itulah 5 tips membuka toko kaos online di instagram yang perlu kamu terapkan untuk bisa sukses berbisnis kaos online! Jika kamu merasa bingung mencari jasa desain kaos distro untuk toko online instagram kamu bisa kerjasama dengan S&S. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat ya!

Perawatan Alat Sablon Manual: Cara Merawat Agar Tahan Lama

read more

Investasi Awal Bisnis Sablon: Alat Sablon Manual Apa Saja yang Perlu Anda Beli?

read more

Mengenal Alat-alat Sablon Manual: Dari Meja hingga Rakel

read more

Cara Merawat Kain Baby Terry Agar Tetap Awet dan Nyaman

read more

Kain Baby Terry: Dari Olahraga hingga Santai, Solusi Nyaman Anda

read more

Perbedaan Kain Baby Terry dengan Kain Terry Lainnya

read more
Hubungi via WhatsApp 📞